Jumat, 03 Oktober 2014

My Status 268

Konsumsi buah dan sayur 5-7 porsi sehari akan lebih bugar dibanding yang kurang dari 5-7 porsi, memiliki asupan buah dan sayur menjaga kesehatan jantung .tapi disertai dengan mengurangi lemak. gula, garam serta aktif secara fisik.

Menghentikan merokok bisa kurangi kadar kolesterol karena kandungan dalam rokok dapat akibatkan lapisan dalam arteri/endothelium semakin rusak , karinogen dan CO yang ada di rokok dalam arteri jadi lebih rentan terhadap kejang sehingga sebabkan tingginya kolesterol dalam darah.

Jangan makan terlalu cepat karena akan merasakan perut yang buncit dan rasa tak nyaman di perut, perlambat durasi makan ,nikmati setiap gigitan dan kunyahan agar lebih tenang dan fokus terhadap diri sendiri sehingga emosi positif yang datang menghampiri.

Untuk penderita diabetes bisa mencoba asupan kacang-kacangan karena dapat menurunkan gula darah dan tekanan darah meliputi polong,lentil dan kacang buncis karena tinggi protein dan serat yang keduanya dapat meningkatkan kesehatan jantung , juga rendah indesk glitemiknya.

Untuk kulit kering disebabkan oleh terkena angin dan mandi dengan air terlalu panas maka pelru pemakaian pelembab.pada pagi dan siang hari gunakan tabir surya dan malam hari pakai pelembab yang disesuaikan dengan kebutuhan.

Tekstur butter lebih lembut, menambah cit rasa dan cocok untuk membuat kue dan membuat kue lebih lembut, sifat margarin lebih multifungsi dari butter, bisa gunakan untuk masak karena cita rasanya tidak berubah saat dipanaskan langsung dengan wajan.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar